Perjalanan di Kampus Ibu Pembaharu semakin menantang tiap pekannya. Pekan ini kembali mereview jurnal pasangan untuk Materi kedua. Pasangan review saya kali ini berasal dari IP Asia, Mba Fifta Indrawati.
Saat ini, beliau tinggal di Arab Saudi sejak 5 tahun yang lalu. Kami bertukar jurnal, kampanye dan problem statement yang akan diangkat dalam tim masing-masing.
Dari obrolan, mba Fifta menceritakan bahwa beliau merasa tidak Percaya Diri. Beliau memimpikan untuk bisa memberikan bacaan dan tontonan yang bermanfaat. Bersama tim yang beliau bentuk akan berusaha untuk mewujudkannya. InsyaAllah, Tim yang ada akan berubah menjadi perempuan-perempuan hebat yang penuh percaya diri.
Lengkapnya bisa dilihat dalam jurnal Mba Fifta. Dan berikut ulasan jurnal yang sudah saya buat, semoga Mba Fifta berkenan.
Kami memiliki kesamaan dalam tim. Saya dan mba Fifta diamanahi sebagai leader.
Apa saja yang sudah dilakukan mba Fifta bersama timnya ??
Obrolan kami belum begitu jauh. Hehe
Dari worksheet mba Fifta memberikan saya insight adanya pertemuan online yang akan dilakukan tiap pekan. Itu yang saya aplikasikan dalam tim saya. Terimakasih, mba. Semoga kita bisa mewujudkan mimpi kita masing-masing. Aamiin.
#umpanbalik2
#membanguntimyangsolid
#ibupembaharu
#bundasalihah
#darirumahuntukdunia
#hexagoncity
#institutibuprofesional
#semestakaryauntukindonesia
Terima kasih masukanny auntuk saya mbak.. semoga cita-cita mulai tim mbak dimudahkan dan dilancarkan oleh Allooh.. nantinya dapat terlaksana dengan baik ya.. Aamiin..
BalasHapus