Selasa, 14 April 2020

Diary 30 hari, episode 20


Yippyyy..
Sudah paham dampak yang akan terjadi dan segala konsekuensi nya harus siap di tanggung. Itu terjadi dihari Senin..

Senin pagi, saya masih terbuai melanjutkan episode yang tertunda. Tetapi saya tetap menjalankan semua aktifitas dengan baik. Hanya saja ketika sore hari datang, kepala saya pusing ditambah rasa nguantuuuks yang luar biasa. Padahal saya sering tidur menjelang pagi karena mengerjakan tugas tetapi tidak pernah seperti ini. 

Yup, mungkin karena begadang untuk sesuatu yang tidak penting. Akhirnya, jadwal senin malam saya kacau, tidak bisa membacakan buku untuk anak-anak, mereka pun tidur dengan ayahnya. 
Terima kasih Pak Suami.. ♡

Sudah merasakan konsekuensi dari tindakan yang saya lakukan, membuat saya sadar dan normal kembali. 
Catatan :
Ketika rasa bosan melanda, tetap alihkan ke kegiatan yang produktif, dekatkan diri kepada Allah. 

Tinggal beberapa hari lagi di kelas kepompong, semangat bebenah diri lagi !

#hari21
#tantangan30hari
#kelaskepompong
#bundacekatan
#institutibuprofesional

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cerita Ramadan Eps 3

Sahur Pertama dan Buka Bersama Dirumah Nenek Abah  Ketika melihat judulnya apa yang terlintas dipikiran? Hehe.. Seperti judul-ju...