Rabu, 17 Januari 2024

Rencana dan Desain Program


Awal tahun 2024, saya mulai dengan mengikuti Program Bersih dan Resik yang diadakan oleh Hima dan GBNS (Gerakan Bersih dan Nol Sampah) Ibu Profesional Bekasi. Programnya berjalan 2 bulan selama Januari dan Februari 2024. Harapan saya, ini adalah permulaan untuk kehidupan yang lebih baik, dalam hal pengolahan sampah, kesehatan diri dan keluarga juga kebersihan diri, keluarga, rumah serta lingkungan. 

Memulai dari diri sendiri terlebih dahulu. Semoga kedepannya anggota keluarga mau turut terlibat, melangkah bersama untuk kehidupan dengan minim sampah, sehat dan bersih. Juga bisa memberikan dampak yang baik untuk lingkungan sekitar. 

*****

#REPOST RENCANA & DESAIN PROGRAM. 

Nama : Ruyanti Somi Kedan
Program : Bersih dan Resik
Periode : Januari s.d Februari 2024 

TUJUAN
1️⃣ Ingin hidup dengan minim sampah
2️⃣ Ingin hidup lebih sehat dan teratur 
3️⃣ Ingin hidup lebih bersih dan rapi 

RUMUSAN PROGRAM 
 1️⃣ MINIM SAMPAH 
1. Sampah kemasan dibuat ecobrick dan disalurkan ke bank sampah 
➡️ sudah berjalan 
2. Sampah sisa sayuran, lauk matang dibuat komposter 
➡️ belum berjalan (sedang diusahakan)
3. Mengupayakan untuk tidak ada lauk dan nasi tersisa, malam hari harus  habis. 
➡️ sudah berjalan. 
Jika bersisa,
Nasi : masuk freezer
Lauk : diolah kembali 
4. Membawa tas belanja dan wadah sendiri untuk berbelanja kebutuhan 
➡️ belum berjalan 

2️⃣ HIDUP SEHAT DAN TERATUR 
1. Mandi sebelum atau diwaktu subuh.
2. Olahraga rutin sebelum aktifitas
3. Makan makanan bergizi dan mengurangi jajan. 
4. Tidur malam yang cukup. 

3️⃣ HIDUP BERSIH DAN RAPI
1. Bebersih rutin 
2. Domestik rutin
3. Declutter pakaian
4. Declutter sepatu dan sandal. 

WAKTU PENGERJAAN

1️⃣ MINIM SAMPAH
Ecobrick      : 1-2 kali seminggu
Komposter : Mulai pekan ke-3 Januari 2024
Lauk dan nasi : Mulai pekan ke-2 Januari 2024
Membawa tas belanja, wadah sendiri : Mulai pekan ke-3 Januari 2024

2️⃣ Hidup Sehat dan teratur :
Mulai awal Januari 2024

3️⃣Hidup bersih dan rapi : 
Mulai awal Januari 2024

Terimakasih. 

#programbersihdanresik
#hima-gbnsipbekasi 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cerita Ramadan Eps 3

Sahur Pertama dan Buka Bersama Dirumah Nenek Abah  Ketika melihat judulnya apa yang terlintas dipikiran? Hehe.. Seperti judul-ju...